Cara Mudah Atasi Sembelit pada Anak – Anak biasanya rentang terkena sakit. Salah satu sakit yang sering terjadi pada anak adalah sakit sembelit. Sembelit yang biasanya terjadi disebabkan oleh asupan susu atau makanan yang baru. Sehingga anak harus mulai beradaptasi lagi. Berikut adalah cara mudah atasi sembelit pada anak yang bisa kamu lakukan
Mengatasi sembelit pada anak secara alami
Sembelit yang dialami oleh anak dapat diatasi dan dicegah dengan cara alami, Bunda. Mengutip dari berbagai sumber, berikut caranya:
1. Air lemon
Dikutip dari Parenting Firstcry, air atau jus lemon berfungsi sebagai obat yang baik untuk mengatasi sembelit pada anak. Lemon kaya vitamin C, yang membantu menarik air ke dalam usus. Saat kandungan air meningkat di usus, ini akan membantu melunakkan feses.
Campur setengah air lemon ke dalam segelas air hangat, lalu tambahkan madu dan berikan pada si kecil. Idealnya, air lemon ini sebaiknya dikonsumsi pagi hari dengan kondisi perut kosong. Meminumnya di pagi hari juga akan merangsang buang air besar dan meredakan sembelit.
2. Air mineral
Air sangat penting untuk memastikan pencernaan dan aliran makanan melalui saluran usus. Minum cukup air dapat mencegah kotoran menjadi kering, sehingga sangat penting untuk menjaga si kecil tetap terhidrasi.
“Anak usia sekolah membutuhkan setidaknya 3-4 gelas air setiap hari. Jika anak Anda menghadapi kasus yang sulit, coba beri mereka jus prune setiap hari sampai masalahnya teratasi sendiri,” kata dokter anak Kortni Unger, dikutip dari Intermoun Health Care.
3. Madu dan biji rami
Madu bermanfaat untuk membantu memperkuat sistem kekebalan dan pencernaan. Tambahkan 1-2 sendok madu ke segelas susu dan berikan kepada anak saat perutnya masih kosong.
Baca Juga :Kasus Covid-19 Meningkat Kemendikbudristek Gelar PTM Terbatas Juli 2021
Selain itu, biji rami juga dapat membantu mengatasi sembelit lho, Bunda. Caranya, rebus beberapa biji rami dalam air selama beberapa waktu, lalu saring dan berikan air tersebut kepada anak untuk diminum.
4. Berolahraga dan mandi air hangat
Tidak ada atau kurangnya aktivitas fisik dapat menyebabkan masalah pada pencernaan dan penurunan metabolisme, sehingga bisa memperparah gejala sembelit. Untuk menghindarinya, upayakan agar anak memiliki kesibukan dengan beberapa jenis aktivitas fisik setiap hari ya, Bunda.
“Olahraga membantu usus kita bekerja dengan baik. Jadi ajaklah anak berolahraga dengan naik sepeda, melempar bola, atau lainnya,” tutur Unger.
Selain itu, Bunda juga bisa meredakan sembelit anak dengan memandikan atau mengajaknya berendam pakai air hangat. Tambahkan beberapa sendok soda kue ke dalam air mandi dan biarkan anak bersantai di dalam selama 10 hingga 15 menit.
5. Konsumsi makanan berserat
Mengonsumsi buah dan sayuran yang mengandung banyak serat sangat membantu pergerakan usus. Bunda bisa memberikannya dalam bentuk jus buah atau camilan seperti kacang-kacangan, bayam, ubi jalar, dan brokoli.
Selain itu, Bunda juga bisa memberikan sup jagung karena mengandung protein berbasis gula. Protein ini memainkan peran penting dalam merangsang pergerakan usus, sehingga dapat menghindari anak dari sembelit.
6. Blackberry
Buah ini sangat berguna dalam menstimulasi gerakan peristaltik, Bunda. Ini adalah gerakan tak sadar di saluran pencernaan yang terjadi secara bergelombang dan membantu mendorong makanan, mengatur ulang gerakan usus ke rutinitas biasa dan membantu buang air besar.
7. Pisang
Pisang menjadi obat yang cukup populer untuk sembelit, Bunda. Dengan mengonsumsinya di pagi hari dan air hangat dapat membantu pencernaan dan meredakan masalah sembelit.
8. Ciptakan rutinitas toilet
Sisihkan waktu setelah makan secara teratur agar anak dapat menggunakan toilet. Kabbany merekomendasikan agar anak duduk di toilet selama 5-10 menit setelah makan.
Menurutnya, itu untuk memanfaatkan refleks alami yang dipicu oleh makan. Anak pun tidak perlu tegang, mereka bisa main tablet atau membaca sambil menunggu refleks itu muncul.
“Memposisikan diri di toilet itu penting. Kami merekomendasikan agar anak menggunakan bangku pendek untuk menopang kaki yang akan membantunya buang air besar lebih efektif,” katanya.