Teori Konspirasi Kartun The Simpsons

Teori Konspirasi Kartun The Simpsons

Teori Konspirasi Kartun The Simpsons – Siapa yang tidak mengenal katun the simpsons, kartun ini merupakan kartun asal Amerika Serikat yang diciptakan oleh Matt Groening. Kartun ini identik dengan warna kuning dalam karakternya. The Simpsons merupakan serial animasi terpanjang dalam sejarah Amerika Serikat. Bukan hanya kisahnya saja yang menarik, sejumlah penggalan adegan-adegan ataupun tema yang diangkat oleh serial animasi ini ada yang menjadi kenyataan di kehidupan asli. Sejumlah prediksinya benar, bahkan detail-detail kejadian terbukti sama. Hal ini lantas membuat orang bertanya-tanya, mengapa The Simpsons bisa melakukan hal tersebut.

Berikut beberapa adegan di The Simpson yang juga terjadi di kehidupan nyata dan telah kita alami:

1. Prediksi virus ebola

virus ebola

Virus Ebola pernah menjadi pemberitaan dunia karena telah memakan banyak korban di benua Afrika. Kasus ini kemudian dikaitkan dengan salah satu episode The Simpsons tahun 1997.

Istri Homer, yaitu Marge Simpson terlihat sedang memegang sebuah buku berjudul Curious George and the Ebola Virus.

Pada sampul buku terlihat seseorang yang diyakini bernama George meninggal dunia akibat serangan virus ebola yang ia derita.

Pada tahun 2014, Ebola membuat ketakutan dan kepanikan banyak orang. Virus ini pertama kali ditemukan tahun 1976 di Republik Demokratik Kongo.

2. Jam canggih seperti iWatch

iwatch

Sebelum teknologi secanggih seperti sekarang ini, ternyata The Simpsons sudah memprediksikannya terlebih dulu!

Salah satu prediksi yang ada di The Simpsons yaitu jam tangan canggih.

Di episode “Lisa’s Wedding” yang tayang pada 1995 silam itu mengisahkan Lisa Simpson yang akan dilamar oleh pacarnya.

Pacar Lisa digambarkan sebagai seorang kaya raya yang memiliki jam tangan canggih yang bisa berkomunikasi dengan orang lain.

Hal itu terbukti di kehidupan nyata girls, pada 2015 lalu Apple resmi merilis jam tangan canggih Apple Watch yang dapat berkomunikasi.

3. Mesin voting rusak

mesin voting

Sebuah episode tahun 2008 menunjukkan kejadian aneh yang dilakukan oleh seorang karakter The Simpsons. Saat itu, Homer mencoba memilih Barack Obama saat voting pemilihan presiden.

Saat suara dimasukkan, bukannya kepada Barack Obama melainkan suara masuk pada John McCain.

Kejadian ini lantas terjadi tahun 2012. Sebagian orang mengalami insiden yang sama pada pemilu tahun tersebut. Saat mereka memasukkan suara kepada Barack Obama, malah voting masuk untuk Mitt Romney.

4. Prediksi kemenangan Donald Trump

kemenangan donald trump

Terpilihnya Donald Trump sebagai presiden Amerika Serikat ternyata telah diprediksi oleh The Simpson sejak lama, lho.

Bukti kuatnya bisa kita lihat di episode 17 dan 19 Bart to The Future.

Di episode ini kita akan dibawa ke setting waktu masa depan yaitu 2030.

Baca Juga: Gejala Kanker Usus Stadium Awal Dan Pencegahannya

5. Tragedi 11 September

11 sept

Beralih ke beberapa tahun lalu, tragedi terorisme terbesar di Amerika Serikat yang terjadi pada 11 September itu juga telah diramalkan di kartun The Simpsons episode New York City Against Homer.

Dalam episode itu terdapat cuplikan cover berita harian yang menggambarkan suasana gedung World Trade Centre persis dengan kejadian 11 September.

6. Ada virus seperti corona

virus corona

Belum lama ini kita dihebohkan dengan wabah Virus Corona yang terjadi di berbagai negara yang berawal dari Cina, dan kini sudah ada kasusnya juga di Indonesia.

Ternyata hal serupa juga digambarkan oleh kartun The Simpsons, lho.

Salah satu episode yang tayang pada 1993 itu memerlihatkan Amerika Serikat sedang dilanda wabah flu yang cukup parah setelah menerima paket yang datang dari Osaka, Jepang.

Related posts